Current track
Title
Artist

Background

CIPUTAT GESER BEKASI MENJADI WILAYAH TERPANAS DI INDONESIA

Written by on 13 Mei 2022

Dalam beberapa hari terakhir, beberapa wilayah di Indonesia dilanda cuaca panas yang menyebabkan banyak orang mengeluh karena gerah dan panas yang dirasakan. Suhu tertinggi ternyata tidak terjadi di wilayah Bekasi yang terkenal sebagai wilayah terpanas di Indonesia. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan bahwa wilayah Ciputat, Tangerang Selatan, menjadi daerah yang mengalami suhu terpanas di Indonesia.

Dalam sepekan terakhir terpantau bahwa daerah Ciputat menjadi daerah dengan suhu tertinggi di Indonesia yang mencapai 36,1 derajat Celsius. Berdasarkan data pemantauan suhu udara maksimum yang diukur dari Balai BMKG II antara periode 1-11 Mei 2022, daerah Ciputat menunjukkan suhu yang berkisar antara 33,8-36 derajat Celsius.

Situasi kota Bekasi yang memiliki suhu di kisaran 36 derajat Celsius, masih lebih rendah dibandingkan Ciputat (Foto : CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)

Suhu tinggi yang terjadi di wilayah Ciputat, Tangerang Selatan, kemungkinan besar terjadi karena wilayah Ciputat dan sekitarnya berada pada elevasi rendah serta terletak cukup dekat dengan permukaan laut. Hal itu disampaikan oleh Miming Saepudin, Koordinator Bidang Prediksi dan Peringatan Dini Cuaca BMKG. Selain itu, kurangnya area pepohonan dan lahan yang didominasi oleh bangunan juga turut memengaruhi kenaikan suhu udara permukaan pada daerah tersebut. Keberadaan bangunan dengan ketinggian homogen juga berpengaruh pada kurang lancarnya aliran udara permukaan. (CTR)


Reader's opinions

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *