Ada Hal Yang Menarik dari 10 Stasiun Kereta Api di Indonesia, Karena Terletak Di Daratan Tinggi
Written by Eksternal on 18 Oktober 2024
VP Public Relations KAI Anne Purba menyampaikan, terdapat sejumlah stasiun yang terletak di dataran tinggi dengan suhu udara yang sejuk. “Di sekitar stasiun juga banyak obyek-obyek wisata yang dapat dikunjungi seperti air terjun, danau, dan wisata alam lainnya,” ucap Anne
“Kehadiran stasiun-stasiun ini kami harap dapat menjadi aksesibilitas bagi masyarakat yang ingin berkunjung ke tempat-tempat wisata indah yang ada di Indonesia yang tentunya akan memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat sekitar dari sektor pariwisata,” lanjutnya.
10 stasiun tertinggi di Indonesia Terhitung, ada 10 stasiun kereta api tertinggi di Indonesia. Dari 10 stasiun ini, delapan di antaranya berada di wilayah Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung, satu stasiun di Daop 1 Jakarta, dan satu lainnya terletak di Daop 4 Semarang. Di setiap plang nama stasiun, diketahui terdapat keterangan tanda plus (+) yang diikuti oleh angka. Keterangan itu menunjukkan tinggi stasiun di atas permukaan laut.
- Stasiun Nagreg (+848) Stasiun Nagreg menjadi stasiun tertinggi di Indonesia, dengan letaknya berada 848 meter di atas permukaan laut.
- Stasiun Lebak Jero (+818)
Menurut Anne, stasiun ini memiliki keindahan alam di sekitarnya yang membuatnya menjadi lokasi favorit bagi para railfans. Stasiun kecil ini juga mempunyai keunikan lain, yakni lintasan rel di stasiun yang melengkung, membentuk kurva S.
- Stasiun Cipeundeuy (+772)
Stasiun Cipeundeuy yang terletak di Kecamatan Malangbong, Kabupaten Garut, Jawa Barat menjadi stasiun tertinggi ketiga di Indonesia. Baca juga: 3 Wisata di Jakarta Barat yang Murah, Cocok untuk Akhir Pekan Stasiun dengan ketinggian 772 meter di atas permukaan laut ini dikenal sebagai “stasiun sakti”.
- Stasiun Andir (+750) Terletak tidak jauh dari pusat Kota Bandung, Jawa Barat, Stasiun Andir adalah stasiun tertinggi keempat di Indonesia dengan letaknya 750 meter di atas permukaan laut.
- Stasiun Cimindi (+736) Stasiun Cimindi terletak di antara Kota Cimahi dan Kota Bandung, dengan posisinya 736 meter di atas permukaan laut.
- Stasiun Cimahi (+723) Stasiun Cimahi merupakan salah satu stasiun penting di kawasan Cimahi. Stasiun ini terletak 723 di atas permukaan laut.
- Stasiun Bedono (+711) Berlokasi di Kabupaten Semarang, Stasiun Bedono memiliki keindahan alam di sekitarnya. Stasiun ini berada di Daop 4 Semarang. Meskipun tidak sebesar stasiun lainnya, Bedono menawarkan pengalaman perjalanan yang menyenangkan.
- Stasiun Ciroyom (+709) Stasiun Ciroyom adalah salah satu stasiun penting di Kota Bandung tempat naik turun kereta api lokal atau Commuter Line.
- Stasiun Cigombong (+699) Stasiun Cigombong menjadi tempat transit bagi kereta api lokal (Commuter Line) dan memiliki suasana yang tenang.
10. Stasiun Leles (+697)
Stasiun yang berada 697 meter di atas permukaan laut ini memiliki panorama alam yang sangat menawan dengan sudut pandang yang luas dan terbuka. Tak hanya itu, Stasiun Leles ini juga dikelilingi gunung, sehingga udara sekitarnya sangat sejuk.
Sumber : Kompas.com (18/10/2024)